Prinsip barcheck adalah membandingkan kedalaman suatu titik yang telah ditentukan,dan diketahui kedalamannya dibawah permukaan laut dengan kedalaman titik tersebut dari pengukuran dengan alat pemeruman yang bersangkutan. Selisih nilai kedalaman hasil pengukuran dengan nilai kedalaman yang sebenarnya merupakan kombinasi dari kesalahan alat atau konstruksi pemasangan transducer.